Ganjar-Luhut Sepakat Tunda Rencana Kenaikan Harga Tiket Borobudur

Avatar photo
InfoSemarang.co.id – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan sepakat menunda penerapan rencana kenaikan harga tiket naik ke area stupa di Candi Borobudur.
“Kita postpone dulu. Tadi Pak Menteri (Luhut Binsar Pandjaitan) sudah menyampaikan, ‘Pak Gub itu kita postpone dulu, biar tidak terjadi cerita yang ke mana-mana’,” kata Ganjar, dikutip dari Antara, Rabu (8/6/2022).
Menurut Ganjar, rencana itu perlu ditinjau lebih jauh karena banyak masyarakat yang protes. Rencana ini perlu dikaji lagi bersama Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur dan Balai Konservasi Borobudur.
“Saya sampaikan kepada beliau, ini banyak yang protes, menurut saya diendapkan dan beliau setuju. Ini soal tarif jangan dibicarakan dulu, di-postpone dulu, dan memang TWC sama balai sedang komunikasi maka masyarakat tidak perlu resah. Itu penting untuk disampaikan,” ujarnya.
Harus dicari skema-skema terbaik untuk mengatur wisatawan yang hendak naik ke area stupa candi, entah itu dengan pembatasan kuota atau metode lain.
Hingga saat ini wisatawan memang belum diizinkan pengelola naik ke area stupa Candi Borobudur dan hanya diperbolehkan sampai kawasan pelataran candi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *